SELAMAT DATANG DI WEBLOG DENY ROCHMAN. MARI KITA BANGUN PERADABAN INI DENGAN CINTA DAMAI UNTUK MASA DEPAN LEBIH BAIK

Oktober 04, 2009

WARGA PRONGGOL HALAL BI HALAL

Warga RW 01 Kemakmuran Pronggol Kota Cirebon mengikuti acara Halal Bi Halal di masjid setempat “Al Makmur”, Sabtu (3/10) malam. Acara yang diisi dengan pengajian umum itu menghadirkan penceramah dari dalam kota, Ustadz Drs. H. Jufri Azis, M.Pd.I.

Acara yang dimulai pukul 20.00 tersebut dihadiri sekitar 100 orang jamaah dari kalangan bapak, ibu dan remaja. Setelah acara seremonial berupa pembacaan ayat suci Al Quran, sambutan-sambutan dari pengurus DKM Sahrudin, S.Ag, M.Pd.I, Ketua RW Somantri, acara dilanjutkan dengan pengajian umum.

Menurut ustadz Jufri Azis, puasa merupakan bulan latihan kesabaran dan ibadah kepada Allah Swt. Maka setelah puasa usai, mestinya bulan bulan berikutnya ada peningkatan kualitas hidup, baik ibadah maupun kesabarannya.

“Puasa itu menguji kesabaran, dan latihan peningkatan ibadah. Jadi setelah puasa mestinya ibadahnya kian baik, semakin sabar, apalagi sekarang bulan syawal yaitu bulan peningkatan,” tutur ustadz Jufri diatas mimbarnya.

Tidak hanya masalah puasa, ustdaz jufri juga menyindir gaya hidup umat Islam yang tidak lagi Islami dalam menyambut datangnya Idul Fitri. Umat Islam menyambut lebaran dengan riang gembira karena akan meninggalkan bulan puasa dan memasuki bulan pesta.

“Kalo mau lebaran kita ini pusing dengan pakaian baru. Padahal hakekat lebaran itu bukan pakaian baru, tapi hati yang bersih dan tenang, saling memaafkan sesama teman, kerabat dan tetangga. Umat benar-benar tidak memanfaatkan keistimewaan bukan Ramadhan. Inilah yang ditangisi bumi dan langit atas umatnya Nabi Muhammad yang menyia-yiakan bulan penuh berkah tersebut,” ungkapnya. (*)