Catatan:
DENY ROCHMAN
Lurah Kesepuhan
Sorot matanya tajam. Suaranya tegas, bernada serak. Senyumnya selalu mengembang. Gerak tubuhnya energik. Semangat, ceria setiap saat.
Karakter itu begitu melekat pada sosok Bu Iis Nur Asiyah. Kader senior di Kelurahan Kesepuhan Kec. Lemahwungkuk. Tercatat ia warga RW 01 Kasepuhan Kelurahan Kesepuhan kota Cirebon.
Hampir semua orang mengenal sosok ibu empat anak ini. Khususnya mereka para kader Kelurahan Kesepuhan. Perangainya yang ceria membuat karyawati kantor Pajak Cirebon ini mudah dikenal dan akrab. Termasuk saya, yang baru sekitar 1,5 tahun menjadi Lurah di Kesepuhan.
Tak lama berkantor di Kelurahan Kesepuhan, saya berjumpa dengan Bu Iis. Pembawaanya yang ceplas ceplos membuat kami langsung akrab. Ia memperkenalkan diri sebagai warga RW 01, dan lama aktif sebagai kader. Kesibukan pekerjaan yang membuat belakangan waktunya berkurang untuk warga.
Dalam satu waktu di kantor kelurahan, Bu Iis datang mengajukan suaminya bisa mengabdi sebagai petugas Linmas (Hansip). Khususnya pada masa Pemilu. Sejak pensiun dari pabrik rokok BAT, pekerjaan suaminya serabutan.
Perjumpaan terakhir, saat perlombaan Pesta Rakyat IM3 Indosat di Alun-Alun Sangkala Buana Keraton Kasepuhan, Sabtu-Minggu 19-20 Agustus 2023. Hilir mudik Bu Iis terlihat di lapangan. Sesekali menyapa saya yang sedang ikut monitoring dua hari kegiatan.
Pada event 17-an itu, Bu Iis terlihat ikut serta lomba taring tambang. Video lomba yang beredar di group WA ia begitu semangat. Sehingga mampu mengantarkan tim ibu-ibu RW 01 menjadi juara. Tanpa sadar, dalam tiga hari setelahnya ia akan dipanggil pulang ke akherat.
Rabu, 23 Agustus 2023 sekitar pukul 14.00 Ibu Iis tutup usia. Bada ashar, Ketua RW 01 Kasepuhan Pak Amir Hamzah berkabar kepada saya via telpon. Saya baru saja selesai menghadiri penutupan lomba MTQ tingkat Kec. Lemahwungkuk. Alhamdulillah kafilah Kesepuhan juara umum pertama.
Mendengar kabar duka saya langsung bergegas ke Masjid Sang Cipta Rasa Kasepuhan. Jenazah almarhumah tengah menjalani proses pemakaman. Saya mewakili kelurahan bersama pak seklur Suhartoyo, pak kasi pemberdayaan Carsita dan kasi trantib Rosid.
Di area masjid sudah banyak pelayat yang datang. Ada dari para kader, beberapa pengurus RW RT dan tamu lainnya. Termasuk perwakilan Kantor Pajak Cirebon tampak hadir. Mereka menunggu waktu sholat jenazah tiba.
Di lokasi duka, Ketua RW 01 Kasepuhan Amir Hamzah mengaku kaget dengan kepergian kader terbaiknya. Malam bada isya sebelumnya, pihaknya sempat minta tolong kepada Bu Iis. Untuk menyiapkan tiga personil kader RW partisipasi kegiatan Polsek Lemahwungkuk.
Pada Rabu 23 Agustus 2023 pukul 07.00 polsek menggelar acara penanaman pohon di Pantai Kejawanan. Camat, lurah, RW, Destana dan lainnya diundang hadir. Namun Bu Iis urung hadir di acara polsek bersama teman kadernya.
Malam sebelumnya, sekitar pukul 22.00 tensi Bu Iis kambuh. Ketua RW 01 mendampingi keluarga melarikannya ke RS PAD, tak jauh dari rumahnya. Kondisi Bu Iis yang masih koma akhirnya dilarikan ke RS Gunung Jati Kota Cirebon.
Semalaman dirawat di ruang ICU, sekitar pukul 14.00 ia dikabarkan meninggal dunia. Innalillahi wainnailahi rojiuun. Banyak pihak merasa kehilangan kader senior Kesepuhan ini. Semoga amal ibadahnya, iman Islamnya diterima Allah Swt. Suami, empat anaknya dan keluarganya diberikan ketabahan. Aamiin... (*)